Kamis, 14 Juni 2012

Pejabat PBB Ditangkap di New York

Ilustrasi

New York, Seorang pejabat Perserikatan Bangsa-bangsa (PBB) di New York, Amerika Serikat (AS), ditangkap polisi terkait kasus pelecehan seksual. Pelecehan seksual ini dilakukan oleh pria tersebut tersebut terhadap seorang wanita yang merupakan kontraktor salah satu proyek PBB.

Seperti diberitakan Reuters, Kamis (14/6/2012), Dushyant Joshi yang bekerja pada divisi HRD dalam Tim Pendukung dan Persiapan Darurat PBB ini ditangkap Kepolisian New York (NYPD) pada Selasa (12/6) waktu setempat. Pria ini dijerat dakwaan pelecehan seksual.

Sesuai peraturan negara bagian New York, tindakan Joshi ini bisa terancam hukuman 3 bulan penjara jika dinyatakan bersalah oleh pengadilan. Penangkapan Joshi dilakukan setelah korban melapor ke divisi hukum PBB dan ke polisi mengenai pelecehan seksual ini.

Dalam aduannya kepada PBB, korban menyebut Joshi telah menciumnya dengan paksa dan berusaha meraba bagian tubuhnya. Peristiwa ini disebut terjadi pada 3 Juni 2011 lalu, di sebuah bar dekat markas PBB di Manhattan, New York. berigosip.blogspot.com

Atas aduan tersebut, pihak PBB telah memberi tanggapan dan menyurati korban. Surat tersebut berisi pihak PBB akan memberikan sanksi disiplin kepada Joshi terkait aduan tersebut. Namun disebutkan juga bahwa Joshi telah membantah mentah-mentah tudingan wanita tersebut.

Secara terpisah, juru bicara PBB Martin Nesirky enggan mengomentari kasus yang kini ditangani Kepolisian New York ini. Nesirky menilai, dirinya hanya bisa menjelaskan soal proses disiplin yang diberikan PBB kepada Joshi.

"Kami memastikan bahwa proses internal telah dilakukan. Proses tersebut sangat rahasia dan kami tidak dalam posisi untuk memberi tanggapan," ucapnya.

Persidangan kasus pejabat tingkat menengah PBB ini akan segera digelar di Pengadilan Manhattan. Namun belum diketahui pasti kapan persidangan perdana akan digelar.



sumber: http://news.detik.com/read/2012/06/14/121720/1941233/1148/cium-paksa-seorang-wanita-pejabat-pbb-ditangkap-di-new-york?991101mainnews
Share on :

0 komentar:

Posting Komentar

Translate

Ping your blog, website, or RSS feed for Free Humor
Top Blogs
 
© Copyright Berigosip 2012 - All Rights Reserved | Powered by Blogger.com
Template Design by Beri Gosip Team